Hari Kasih Sayang, Safira Organizer Gelar Competition Pengembangan Bakat Anak

oleh
foto hari kasih sayang safira organizer gelar competiton pengembangan bakat anak
foto hari kasih sayang safira organizer gelar competiton pengembangan bakat anak

Surabaya – BSO – Kesekian kalinya Safira Organizer kembali menggelar ajang pengembangan bakat kreatifitas anak ikuti sebanyak 83 peserta mulai usia balita, anak-anak. hingga usia remaja dalam rangka ikut memeriahkan hari kasih sayang yang digelar di ruang lobi hotel Ibis jalan Jembatan Merah Surabaya.

“Kegiatan Event ajang pengembangan bakat kreatifitas dunia intertaint modeling ini dalam rangka memeriahkan hari kasih sayang,” Kata Ima Safira Ketua Penyelenggara Safira Organizer. Minggu (19/02/2017) siang hari.

foto puluhan peserta pengembangan bakat anak-anak
foto puluhan peserta pengembangan bakat anak-anak

Ima mengatakan, Event kali ini mulai, lomba Mewarnai, Fashion show, modelling, Karaoke dan foto genic yang diikuti sebanyak 83 peserta dari berbagai kategori mulai usia , balita, anak-anak hingga remaja bertujuan untuk mengembangkan bakat dunia intertaint terutama dibidang modelling.

“Kebetulan dalam rangka hari kasih sayang khusus peserta usia balita dan anak-anak akan tampil bersama orang tuanya diatas panggung memeragakan busana modelling,” Jelasnya.

Arti dan makna sebuah hari kasih sayang ini, menurut Ima menambahkan, Sebenarnya hari kasih sayang ini dalam kehidupan sehari-hari bisa kita lakukan memberikan kasih sayang kepada siapapun terutama kepada orang tua dan anak-anak kita atau bisa juga kepada orang-orang yang ada di sekeliling kita.

“Yang terpenting dalam kehidupan sehari-hari kita bisa melakukan dan memberikan kasih sayang kepada yang kita sayangi, terutama kepada orang tua dan anak-anak kita,” Tegasnya.

Salah satu orang tua peserta lomba mewarnai kategori anak-anak mengatakan, Dirinya bersama anaknya merasa senang dan baru pertama kali mengikuti acara lomba ini dan juga menang juara II lomba mewarnai kategori anak-anak tentunya kami sebagai orang tua merasa bangga sekali.

“Event ini sangat bagus sekali dalam mengembangkan bakat kreatifita anak-anak sehingga kita sebagai orang tua bisa lebih tahu apa yang dimiliki bakat seoarang anak,” Kata Iren warga sulawesi ditemui wartawan dilokasi.

foto kelima peserta pemenang juara berbagai kategori
foto kelima peserta pemenang juara berbagai kategori

Ke Lima dari 83 peserta diantaranya Kintani juara lomba balita ceria, Ardi juara Lomba Foto Genic anak-anak, Halmiha juara lomba modelling anak-anak, Yenisa Juara Modelling anak-anak dan Fahni juara foto model mereka mengaku merasa sangat senang dan bangga bisa menjuarai lomba ini.

“Kami merasa senang karena bisa menang dalam lomba ini dan mendapatkan piala, piagam dan bingkisan (Door press),” Ucap Halmiha salah satu pemenang lomba modelling dari kelima peserta pemenang lomba.

Dalam acara Competition Pengembangan Bakat Anak di bidang intertaint berbagai macam lomba yang digelar diikut sebanyak 83 peserta dari beberapa wilayah di kota surabaya bahkan luar kota surabaya dengan kategori usia mulai balita, anak-anak dan remaja ini para peserta pemenang memperoleh hadiah berupa piala, piagam dan doorpress.