Kembangkan Bakat Pemuda, Dispora Kota Surabaya Adakan Pelatihan Batu Akik

oleh

BERITASURABAYAONLINE.COM – Pemkot Surabaya melalui Dispora Kota Surabaya Bidang Kepemudaan mengadakan pelatihan pembuatan batu akik dalam pengembangan Potensi dan Bakat Kepemudaan 2015 yang diikuti oleh sejumlah pemuda di kota surabaya yang gemar mengeluti di bidang batu akik yang digelar di balai pemuda surabaya.foto-05-pelatihan peserta batu akik

Kabid Kepemudaan Dispora Kota Surabaya Syamsul Bakri Nusi mengatakan, Pelatihan yang di ikuti oleh beberapa para pemuda di kota surabaya bertujuan agar para pemuda bisa memiliki skil dan kemampuan yang nantinya mereka bisa menciptakan lapangan kerja sendiri usai mengikuti pelatihan ini.

“Jumlah peserta yang mengikuti pelatihan ini sebanyak 80 dengan usia 16 sampai 30 tahun,” Kata Syamsul saat ditemui. Senin (07/09/2015)

Syamsul menjelaskan, Selain bisa menciptakan lapangan kerja sendiri dibidang pembuatan akik, para pemuda yang mengikuti pelatihan ini kedepannya akan kita bina untuk bisa membuat batu akik dengan model ciri khas kota surabaya apalagi nantinya kita akan menghadapi Era MEA 2015 yang akan datang.

Syamsul menambahkan, Para peserta setelah mengikuti pelatihan pembuatan batu akik ini Dispora kota surabaya akan berkoordinasi dengan pihak pelatih kedepannya akan berencana mencari tempat atau lahan untuk para peserta yang mengikuti pelatihan pembuatan batu akik yang akan kita bina.

Dalam pelatihan buatan batu akik yang lagi boming di pasaran kota surabaya ini, Pelatihan pembuatan batu akik yang digelar di balai pemuda surabaya ini mendatangkan sejumlah Ahli atau pelatih khusus dibidang pembuatan batu akik mulai tanggal 7 hingga 10 september 2015 namun untuk uji praktek pembuatan batu akik pada esok hari. (irw)