Perkuat Komitmen, CCAI Ajak Puluhan Siswa (i) Bersih-Bersih Pantai.

oleh
foto-ccai-bersih-bersi-pantai-bersama-puluhan-siswa-(i)
foto-ccai-bersih-bersi-pantai-bersama-puluhan-siswa-(i) 

Malang – BSO – Coca-Cola Amatil Indonesia (CCAI) bersama puluhan siswa-siswi dari MTS Assa’idi Desa Rejosari, Kecamatan Bantur, untuk melakukan aksi bersih-bersih di sepanjang garis pantai Balekambang di kawasan wisata di Kabupaten Malang, Sabtu (26/11/2016) pagi hari.

“Sebagai perusahaan yang memproduksi minuman dan kemasannya,pengelolaan sampah konsumen menjadi salah satu perhatian CCAI,” Kata Fatimah Zahra, Public Affairs & Communications CCAI.

Menurut Zahra, Oleh karena itu, kami berupaya untuk terus melakukan upaya untuk menjalankan bisnis yang bertanggungjawab melalui berbagai program. Salah satunya adalah edukasi bagi generasi muda agar peduli dan turut menjaga kebersihan lingkungan di sekitarnya

”Kegiatan ini untuk Memperkuat komitmen menjalankan bisnis yang bertanggungjawab, dengan menggelar program Corporate Social Responsibility (CSR) di bidang lingkungan,” Jelasnya.

Lanjut Zahra menambahkan, Kegiatan bersih-bersih di Pantai Balekambang berlokasi di ujung selatan Kabupaten Malang ini terkenal dengan keindahan panorama alamnya yang Indah dengan hamparan pasir yang bersih serta gelombang laut yang memanjang. Selain itu, di pantai ini juga terdapat sebuah Pura yang terletak di Pulau kecil

“Pantai Balekambang merupakan destinasi Wisata yang sangat atraktif untuk turis lokal dan mancanegara,” Ungkapnya.

Foto-CCAI bersih-bersi pantai bersama puluhan siswa (i) 1
Foto-CCAI bersih-bersi pantai bersama puluhan siswa (i) 

Kegiatan bersih-bersih yang digelar oleh CCAI bersama guru dan puluhan siswa (i) dari MTS Assa’i di Desa Rejosari, Kecamatan Bantur di sepanjang garis pantai Balekambang. CCAI mengajak para siswa untuk menyadari kondisi lingkungan yang ada serta membangun kepedulian untuk menjaga kelestarian pantai.

“Sangat jarang kegiatan seperti ini, kami sebagai masyarakat dan institusi yang dekat dengan lokasi wisata ini sangat mendukung acara ini,” Ucap Ahmadi salah guru pengajar.

Sementara itu, Selain diajak bersih-bersih pantai, CCAI juga menyerahkan bantuan sarana kebersihan berupa 5 buah tempat sampah anti UV ukuran 120 Liter untuk meningkatkan kesadaran terhadap isu lingkungan dan juga ikut berpartisipasi dalam edukasi masyarakat untuk mengurangi sampah. (red)