PT YMI Sumbang 315 Unit Alat Musik Yamaha Keyboard Untuk Sekolah Dasar

oleh
foto pt ymi bantu alat musik keyboard
foto pt ymi bantu alat musik keyboard

Surabaya – Kepedulian terhadap dunia pendidikan terutama kegiatan ekstrakulikuler di bidang seni musik, PT Yamaha Musik Indonesia (YMI) Distributor memberikan bantuan 315 alat musik yamaha keyboard diterima secara simbolis Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang akan disalurkan di 15 Sekolah Dasar (SD) di surabaya.

” Secara pribadi saya merasa sangat senang dan terima kasih kepada yamaha musik yang telah memberikan bantuan alat musik ini,” Katanya Kamis (29/09/2016) saat wartawan ditemui diruang kerja.

Menurut Risma menjelaskan, Dirinya berkeinginan agar anak – anak di sekolah dasar bisa memiliki multi talenta bukan hanya belajar di akademis saja, tetapi juga bisa belajar yang lain seperti kesenian, olah raga dan lainnya, tentunya ini agar bisa mempengaruhi kesehatan emosioanal, emosional kecerdasan dan emosional kesehatan pikiran anak.

” Kalau anak – anak kita senang kesenian musik maka bisa memiliki jiwa dan hati yang lembut dan jika kelak nanti jadi pemimpin maka hatinya bisa lembut pada orang lain,” Jelasnya

Risma menambahkan, Keinginan disetiap sekolahan untuk memiliki alat musik itu pasti ada agar bisa melahirkan seorang pemusik dari surabaya, namun yang lebih penting membangun kepekaan atau menggosok kesehatan emosional anak dan dirinya sangat percaya ini akan bisa sangat membantu.

” Ini sudah terbukti saat terbentuknya emosional saya waktu masih kecil saat sekolah,” Imbuhnya.

Bantuan sumbangan hibah alat musik keyboard yamaha dari PT Yamaha Musik Indonesia Distributor yang akan disalurkan kepada 15 sekolah dasar (SD) rencananya tiap sekolahan akan menerima sebanyak 21 unit alat musik keyboard yamaha untuk anak-anak sekolah dasar duduk dibangku kelas 2 SD.

” Ada 15 sekolah dasar di surabaya yang akan menerima bantuan alat musik keyboard ini dan ini pasti anak – anak akan senang,” Ungkapnya.

Ditempat sama, Yamaha wati selaku marketing PT Yamaha Musik Indonesia Distributor menyampaikan, Tujuan bantuan sumbangan alat musik di sejumlah sekolah dasar di surabaya karena surabaya merupakan kota terbesar kedua di indonesia dan juga merupakan kota pendidikan.

” kita juga memberikan kesempatan kepada anak – anak indonesia untuk bisa menikmati indahnya bermain musik,” Katanya.

Lanjut Yamaha wati menjelaskan, Untuk sementara ini kita (Yamaha red) memberikan bantuan alat musik kepada 15 sekolah dasar dengan total sebanyak 315 unit alat keyboard yamaha dan ini bukan hanya bantuan alat musik saja tetapi, Kita juga akan turut memantau serta memberikan traning kepada guru – guru pengajar.

” Ini merupakan proses dan progam jangka panjang yang akan kita terus jalankan secara berkelanjutan,” Jelasnya. (irw)