beritasurabayaonline.net
Sospol

Lepas Peserta Ziarah, Wakil Ketua DPD PDIP Jatim : Pengurus PAC Harus Bisa Meneladani Perjuangan Bung Karno

Surabaya – Pengurus PAC PDIP Bulak dan Komunitas Sedulur Bang Ris ziarah ke makam Bung Karno Minggu (12/2/2023) pagi

Ziarah ke makam bung Karno ini dilepas oleh Whisnu Sakti Buana Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Timur Bidang Organisasi di rumah kediaman Riswanto

“Ya ini pengurus partai (PDIP) ditingkat Kecamatan Bulak ziarah ke makam Bung Karno dan sekaligus rekreasi,” ujar Whisnu Sakti Buana kepada wartawan seusai melepas peserta ziarah.

Menurut Whisnu, supaya pengurus partai tingkat kecamatan harus bisa meneladani ajaran perjuangan, pemikiran dan ideologi Bung Karno.

“Pengurus partai ditingkat kecamatan ini harus bisa meneladani ajaran perjuangan Bung Karno,” tuturnya.

Ideologi PDI Perjuangan, Whisnu menegaskan, jelas yaitu Pancasila seperti yang disampaikan oleh Bung Karno pada 1 Juni

“Artinya semangat Bung Karno harus dipegang oleh pengurus partai (PDIP) khususnya dalam menghadapi pemilu 2024 yang akan datang,” imbuhnya.

Mantan Wali Kota Surabaya ini menambahkan, di tahun politik pengurus partai harus mempertebal ideologi dan semangat untuk bisa terus mencapai seperti yang di cita citakan dan diamanatkan dalam kongres partai.

“Yaitu menang 3 kali berturut turut baik  pileg maupun pilpres di pemilu 2024,” pungkas Whisnu.

Sementara itu, kurang lebih 500 peserta ziarah terdiri dari Kader, Pengurus PAC, Simpatisan PDIP dan Komunitas Sedulur Bang Ris ini menggunakan 9 bus pariwisata berangkat dari rumah kediaman Riswanto kawasan perumahan Mentari Kecamatan Bulak Surabaya.  (irw)

Baca juga