Gelar Sosialisasi, Kartar Kelurahan Rangkah Dapat Apreasi BNNK Surabaya

oleh

foto -4 - sosialisasi bahaya narkoba karang taruna kelurahan rangkahwww.beritasurabayaonline.com – Antisipasi pencegahan penyalahgunaan bahaya narkoba dengan melakukan sosialisasi Peningkatan Pemahaman Pemuda Tentang Bahaya HIV AIDS, Kenakalan Remaja Dan Bahaya Narkoba yang diadakan oleh pemuda Karang Taruna Kelurahan Rangkah Kecamatan Tambak Sari Surabaya mendapatkan apreasi dari BNKK Surabaya, Kamis (19/05) pagi hari.

Ketua panitia kegiatan sosialisasi Avian mengatakan, Tujuan kegiatan ini adalah agar para pemuda khususnya karang taruna diwilayah kelurahan Rangkah lebih memahami tentang bahaya narkoba agar tidak terjerumus atau menjadi korban narkoba, karena narkoba ini sangat berbahaya sekali bisa merusak generasi bangsa.

“Lebih baik kita tidak usah mengenal narkoba dan jauhi mulai sekarang,” Katanya.

Menurut Avian menerangkan, maraknya pemuda yang mengkomsumsi atau menjadi korban narkoba sudah sangat banyak sekali dan ini sangat disayangkan, kita sebagai generasi muda penerus bangsa harus bisa melakukan kegiatan yang lebih positif dan bermanfaat untuk orang lain selain itu kita juga melakukan petisi tanda tangan dukung berantas narkoba.

“Dengan kegiatan semacam ini kita lebih memahami tentang bahaya narkoba yang sudah disampaikan oleh nara sumber dari BNNK Surabaya tadi,” Ucap Ketua Karang Taruna Kelurahan Rangkah Surabaya.

Kegiatan acara sosialisasi dibalai RW 8 Jln Tambak Segaran Surabaya tentang HIV Aids dan bahaya narkoba menghadirikan nara sumber dari Kepala BNNK Surabaya AKBP Suparti dihadiri Kapolsek Tambak Sari, Kadispora Kota Surabaya Afghani Wardhana, dan Muspika Setempat serta 200 peserta undangan terdiri dari para pelajar dan pemuda

Kepala BNNK Surabaya AKBP Suparti menyampaikan, Kegiatan sosialisasi ini sangat bagus sekali, secara pribadi saya memberikan apreasi kepada pemuda karang taruna disini agar pemuda sebagai generasi bangsa jangan sampai terlibat narkoba, coba kalau tidak ada kegiatan seperti ini mereka akan mau kemana.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini kita sebagai BNNK Surabaya bisa memberikan penjelasan dan pemahaman tentang bahaya narkoba,” Imbuhnya.

Lanjut AKBP Suparti berharap, ini merupakan tugas pokok kami selaku BNNK Surabaya agar setelah mereka mendapatkan penjelasan dan pemahaman tentang bahaya narkoba para remaja dan pemuda minimal bisa mengerti dan memahami hal ini selain itu mereka bisa lebih produktif dengan kegiatan yang positif.

“Semoga hasil sosialisasi ini,mereka bisa menyampaikan kepada teman temannya yang lain terutama pada keluarga juga,” Pungkasnya.  (irw)