beritasurabayaonline.net
Sospol

Hadiri Haul Akbar, Fahri Hamzah : Perlu ada Perbaikan Maqam Waliyullah Habib Syekh Umar Sumbawa dan KH Hasbullah

Surabaya – Fahri Hamzah menyempatkan diri menghadiri acara haul akbar Waliyullah Habib Syekh Umar Sumbawa dan KH Hasbulllah ke 87 digelar oleh yayasan KH Hasbullah Habib Umar Sumbawa di pesisir pantai timur kenjeran. Surabaya. Minggu (24/9/2022) pagi

Fahri Hamzah mengatakan, kehadirannya di acara itu untuk menyambungkan sejarah masa lalu dengan para wali, ulama dan pejuang.

“Ini (Haul) acara yang menyambung sejarah kita masa lalu dengan para wali ulama dan pejuang,” ujar Fahri Hamzah ditemui usai mengikuti acara haul.

Untuk itu, menurut mantan politisi PKS yang juga pernah menjadi anggota DPR RI ini hal itu harus dilanggengkan.

“Itu harus dilanggengkan,” tuturnya.

Fahri Hamzah juga meminta agar acara  haul di tempat maqam Waliyullah Habib Syekh Umar Sumbawa dan KH Hasbulllah  ini perlu ada perbaikan dan penataan dengan baik.

“Itu perlu kita perbaiki dan kita tata dengan baik tempatnya agar supaya nyaman dalam acara kegiatan keagamaan seperti (Haul) ini,” tuturnya

Menurut Fahri Hamzah, karena tempat itu bisa juga menjadi masa depan untuk pendidikan sebab para wali dan ulama meninggalkan warisan ilmu yang harus dikaji dan digali.

“Mudah mudahan itulah fungsinya haul  yang setiap tahun untuk mengingatkan orang dalam acara besar peristiwa sejarah masa lalu,” harapnya

Selian itu, kata Fahri Hamzah, haul di  maqam Waliyullah Habib Syekh Umar Sumbawa dan KH Hasbulllah ini bisa juga menjadi destinasi wisata religi para peziarah yang datang dari berbagai daerah.

“Ya otomatis (Destinasi Wisata religi) ini tentunya saya sebagai orang Sumbawa juga mau memperkenalkan lebih dalam lagi,” terangnya

Fahri Hamzah menambahkan, bahwa di Kedung cowek Surabaya ini ada makam  wali dari Sumbawa yang melaksanakan syiar agama Islam yang dahulu melintasi jalur laut sampai ke kangean Madura.

“Setelah ini nanti kami juga ingin melihat lihat jembatan tol Suramadu mumpung ada kesempatan ini,” pungkasnya sembari tertawa. (irw)

Baca juga