beritasurabayaonline.net
Sospol

Wacana Anggaran Operasional untuk RT/RW, Komisi A: Sangat Bagus Tapi Jangan Segitu?

Surabaya – Pemerintah kota mewacanakan adanya anggaran operasional untuk RT/RW pada tahun 2024 mendapatkan respon positif.

“Sangat bagus Lah, kalau Wali Kota mau mengadakan anggaran operasional untuk RT/RW,” ujar Ghofar Ismail Anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya. Selasa (12/9/2023) kepada wartawan

Meski demikian, menurut Legislator dari Fraksi Gabungan PAN – PPP ini, itu harus mempersiapkan progam dan laporan  sesuai arahan dari APBD Kota Surabaya

“Paling tidak harus bisa memaksimalkan anggaran yang akan dilaksanakan,” kata Ghofar

Jika anggaran operasional untuk RT/RW bisa terlaksana, Ghofar berharap anggaran operasional RT RW dicairkan setelah pemilu 2024.

“Harapan saya dicairkan setelah pemilu (Pilpres/Caleg),” 2024,” harapnya.

Menurut Politisi PAN ini, agar jangan  sampai ada indikasi yang mengatakan anggaran operasional ini dari caleg atau partai A. B. C.

“Itu harus kita antisipasi,” tuturnya.

Selain itu, Ghofar juga menyoroti nominal anggaran operasional untuk RT/RW yang diwacanakan pada tahun 2024.

“Kalau bisa jangan segitu Lah, kalau hanya 200 – 300 ribu, iku duit opo pak,” katanya

Menurut Ghofar, karena RT/RW ini adalah lembaga paling bawah membantu program program pemerintah kota juga.

“Kalau bisa minim 1 juta lebih Lah supaya bisa dimaksimalkan anggaran operasional untuk RT/RW,” pungkasnya.   (irw)

Baca juga