Eks Warga Stren Kali Penghuni Rusunawa Gunungsari Wadul DPRD Surabaya

oleh -12 Dilihat

Surabaya – Sejumlah Perwakilan warga penghuni rusunawa Gunung Sari Surabaya wadul DPRD Kota Surabaya.

Pasalnya listrik ditempat tinggal mereka diputus yang dinilai  secara sepihak lantaran mempunyai tunggakan pembayaran listrik.

“Sementara ini masalahnya hanya ada tunggakan listirk diputus secara sepihak,” ujar Bayu warga penghuni rusunawa gunung sari surabaya, senin (25/11/2019) siang.

Akibat pemutusan listrik, warga eks stren kali ini mengaku, resah tidak ada penerangan gelap sama sekali tempat tinggalnya, sehingga mengadu kepada DPRD Kota Surabaya.

“Tadi kami mau ke Komisi A tapi tidak ada, lalu kami diterima oleh Wakil Ketua DPRD Surabaya (Hermas Thony) dan kami diarahkan untuk membuat surat ditujukan kepada Ketua Dewan,” ungkapnya.

Bayu menjelaskan warga penghuni rusunawa gunung sari sebanyak 268, namun listrik yang diputus hanya 26, tapi hampir semua punya tunggakan.

“Nilainya lumayan sangat besar sekali sampai ada yang jutaan,” ungkapnya.

Bayu bersama warga lainnya berharap, agar anggota dewan bisa membantu untuk mencarikan solusi yang terbaik bagi warga rusunawa gunung sari.

“Semoga anggota bisa membantu mencari solusi yang terbaik,” pungkasnya.  (irw)