beritasurabayaonline.net
Hukrim

Antisipasi Malam Tahun Baru, Polrestabes Surabaya Gelar Razia Hiburan Malam

foto operasi hiburan malam Holywings Life surabaya
foto operasi hiburan malam Holywings Life surabaya

Surabaya – Antisipasi tindak kejahatan menjelang perayaan perggantian malam tahun baru, Polrestabes Surabaya menggelar operasi cipta kondisi bersama Satpol PP Kota Surabaya, BNN Kota Surabaya dan Gartap III/Sby dipimpin Kasat Narkoba Polrestabes Surabaya di tempat hiburan malam kawasan surabaya barat.

“Malan ini Polrestabes Surabaya menggelar operasi cipta kondisi menjelang perayaan perggantian malam tahun baru,” Ujar AKBP Roni Faisal Saiful Faton Kasat Narkoba Polrestabes Surabaya, Sabtu (30/12/2017) malam dini hari.

Operasi cipta kondisi untuk antisipasi tindak kejahatan menjelang perayaan perggantian malam tahun ini dengan multi sasaran antara lain, Narkoba, dan Miras yang merupakan salah faktor utama berdampak menganggu situasi dan kondisi kamtibmas yang ada di kota surabaya.

“Operasi ini multi sasaran salah satunya, Narkoba dan Minuman keras (Miras) yang bisa berdampak menngganggu situasi dan kondisi kamtibmas di surabaya,” Katanya.

Operasi multi sasaran ditempat hiburan malam yakni Holywings Life Bukit Darmo Boulevard di jalan Pradah kali kendal surabaya, Petugas gabungan melakukan pemeriksaan pada setiap pengunjung berhasil mengamankan pengunjung tanpa membawa identitas diri (KTP) dan menyita sejumlah botol minuman beralkohol (Mihol)

“Ada 3 pengunjung wanita tanpa membawa identiats diri (KTP) diamankan, dan juga menyita minuman beralkohol (Mihol) tanpa dilengkapi surat izin,” Jelasnya.

foto operasi hiburan malam Kuppel Biergarten & Bar surabaya
foto operasi hiburan malam Kuppel Biergarten & Bar surabaya

Selain itu, Petugas gabungan juga melaksanakan operasi di tempat hiburan malam mewah yakni, Kuppel Biergarten & Bar di jalan Bukit Telaga Golf Citraland Surabaya berhasil menyita sejumlah kardus puluhan berisi botol minuman beralkohol tanda memiliki izin,

“Disini kita temukan dan menyita minuman beralkohol tanpa memiliki izin usaha perdagangan, sedangkan untuk narkoba sementara nihil,” Tegasnya.

Operasi cipta kondisi di dua tempat hiburan malam mewah di kawasan surabaya barat ini, akan terus dilakukan secara intens, dan hasil dari kegiatan operasi ini, Petugas gabungan mengamankan 3 pengunjung wanita tanpa membawa identitas diri (KTP) diserahkan kepada Satpol PP Surabaya, dan juga menyita puluhan botol minuman beralkohol tanpa memiliki izin usaha perdagangan diamankan Polrestabes Surabaya. (irw)

 

Baca juga