Surabaya – Bersama anak ranting dan Ranting, Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Mulyorejo Surabaya berbagi dengan sesama di bulan suci ramadhan 1443 H.
“Kami PAC, Ranting dan anak ranting PDI Perjuangan kecamatan Mulyorejo berbagi kasih dengan sesama di bulan ramadhan ini,” ujar Agus Basuki Wakil Ketua 1 PAC PDIP Mulyorejo. Minggu (24/04/2022) sore.
Berbagi kasih dengan sesama ini, kata Agus, pengurus memberikan santunan dan bingkisan sembako kepada anak yatim yang tinggal di yayasan Husnul Khotimah.
“Ini sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang kami kepada anak anak yatim,” ungkapnya.
Selain itu, juga merupakan instruksi dari DPC PDI Perjuangan Surabaya agar kader partai turun membantu warga masyarakat.
“Ini juga instruksi, kader partai harus turun membantu warga masyarakat sekitarnya,” terang Agus Basuki sapaan akrab Cak Trabas.
Untuk itu, Cak Trabas berharap, dengan adanya berbagi kasih dengan sesama bisa meringankan beban anak anak yatim.
“Semoga santunan dan bantuan bingkisan sembako bisa meringankan beban mereka,” pungkasnya didampingi Hamid Ketua PAC PDIP Kecamatan Mulyorejo. (irw)