Komisi D Terima Audiensi TKSK Berharap Ada Tambahan Honorarium

oleh -9 Dilihat

Surabaya – Komisi D yang membidangi Kesejahteraan Rakyat (Kesra) DPRD Kota Surabaya menerima audiensi 31 Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK)

“Hari ini kami menerima audiensi TKSK dari 31 Kecamatan, yang berkunjung di Komisi D hanya 15 orang,” ujar Khusnul Khotimah Ketua Komisi D DPRD Kota Surabaya, Senin (24/05/2021).

Audiensi TKSK ini, kata dia, masih dalam suasana moment satu syawal untuk bersilaturahmi dengan Komisi D.

Tidak hanya itu, lanjut dia, TKSK ini juga memberikan masukan kepada DPRD Surabaya untuk mendorong pembuatan regulasi bagi warga terlantar atau T4.

“Terkait honararium, TKSK berharap ada tambahan melalui APBD Kota Surabaya,” terang Khusnul.

TKSK selama ini, menurut dia, hanya mendapatkan tali asih dari Kemensos RI sebesar Rp 500.000 dan juga dari Provinsi Jatim sebesar Rp 500.000.

“Masukan dari mereka (TKSK) kami dengarkan dan terima dengan baik,” kata Khusnul Politisi PDIP ini.

Karena itu, komisi D akan mengkaji dengan Dinas Sosial dan Team anggaran terkait honorarium dalam rangka peningkatan kinerja TKSK.

“Tentunya dengan memastikan kemampuan anggaran Kota Surabaya saat ini,” pungkas Khusnul.

Sementara itu, audiensi TKSK dipimpin oleh Khusnul Khotimah Ketua Komisi D dan anggota komisi D antara lain, Tjujuk Supriono, Herlina Harsono Nyoto, Dyah Katarina, Juliana Evawati dan Norma Yunita mengikuti hingga selesai audiensi.    (irw)